Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anda Pelancong yang Gemar Kecanggihan? Yuk ke 5 Destinasi Wisata

image-gnews
Seoul, Korea Selatan/Booking.com
Seoul, Korea Selatan/Booking.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kemajuan teknologi dalam hal ini gawai atau gadget semakin diandalkan untuk aktivitas melancong. Booking.com, perusahaan e-commerce perjalanan ini meriset lebih dari 28 juta daftar di 147.000 destinasi. Tujuannya untuk memilih akomodasi unggulan di seluruh dunia yang cocok untuk para pelancong yang mengutamakan kecanggihan. Jika Anda termasuk 47 persen pelancong global yang mengandalkan teknologi untuk proses pemesanan, berikut beberapa tempat yang bisa dipertimbangkan sebagai destinasi liburan.

Baca: Pentingnya Asuransi Perjalanan untuk Pelancong, Apa Manfaatnya?

1. Silicon Valley, Amerika Serikat

Silicon Valley, Amerika Serikat/Booking.com

Silicon Valley yang berada di selatan Pelabuhan San Francisco Bay ini dianggap diminati untuk pelancong yang menggemari teknologi dan media sosial. Kawasan Silicon Valley menawarkan pengunjung kesempatan untuk berbagi pengalaman di Instagram dengan berfoto di depan kantor-kantor perusahaan teknologi yang populer di dunia. Ada pilihan lain di Silicon Valley, yaitu The Tech Museum of Innovation, dan NASA’s Ames Research Center.

Aloft Cupertino, Silicon Valley, Amerika Serikat/Booking.com

Adapun tempat menginap yang bisa menjadi rekomendasi adalah Aloft Cupertino berada di pusat Silicon Valley, bisa dijangkau sambil jalan kaki dari beberapa atraksi teknologi, serta berbagai toko dan restoran bergaya mutakhir di Santana Row. Hotel Aloft Cupertino menyediakan peladen robot yang bisa mengantarkan handuk ke tepi kolam renang, atau membawakan camilan ke kamar.

2. Shenzhen, Cina

Shenzen, Cina/Booking.com

Terletak di bagian tenggara Cina, dekat dengan Hong Kong, Shenzhen dikenal sebagai kota yang canggih. Shenzhen merupakan pusat dari produksi teknologi Cina. Shenzhen agaknya menjadi pilihan yang tepat untuk mendapatkan gawai atau gadget mutakhir dengan harga murah. Pengunjung bisa mampir ke kompleks perbelanjaan COCO Shopping Park.

Pengheng Space Capsules Hotel, Shenzhen Cina/Booking.com

Adapun tempat menginap yang menawarkan kecanggihan adalah Pengheng Space Capsules Hotel. Lokasinya di Subway Line yang memiliki akses ke COCO Shopping Park. Hotel futuristis itu menggunakan desain seperti pesawat luar angkasa, termasuk dengan tempat tidur kapsul. Adapun resepsionis, peladen, hingga penjaga pintu di hotel ini semuanya adalah robot.

3. London, Inggris

London Inggris/Booking.com

London adalah destinasi yang memiliki Science Museum, Retro Computer Museum, dan We The Curious, sebuah pusat ilmu pengetahuan inovatif. Sebagian besar aktivitas di sana bisa diikuti dengan gratis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Eccleston Square Hotel, London/Booking.com

Bila pelancong suka mencoba kecanggihan gawai atau gadget, maka bisa menginap di Eccleston Square Hotel di Pimlico. Di hotel ini semua kamar memiliki perangkat teknologi tablet untuk mengontrol lampu, tirai, dan suara. Untuk pengalaman yang futuristis, pengunjung bisa menggunakan televisi tiga dimensi layar datar ukuran 46 inci untuk memesan pelayanan concierge atau mencari informasi dan bantuan selama menghuni hotel.

4. Berlin, Jerman

Berlin, Jerman/Booking.com

Pelancong yang berkunjung ke Berlin bisa menemukan Sony Store, yang juga menjadi kantor pusat di Jerman. Atau pilihan lainnya, Museum of Film and Television. Selain itu ada Game Science Center, pameran interaktif yang memungkinkan pelancong mencoba berbagai teknologi, seni, dan permainan futuristis.

NH Collection Berlin Mitte Friedrichstrasse, Berlin Jerman/Booking.com

NH Collection Berlin Mitte Friedrichstrasse bisa menjadi pertimbangan menginap untuk para pencinta teknologi. Pelancong bisnis yang menginap di hotel tersebut disediakan teknologi hologram, termasuk proyeksi tiga dimensi yang bisa digunakan untuk presentasi saat rapat.

5. Seoul, Korea Selatan

Seoul, Korea Selatan/Booking.com

Korea Selatan dikenal juga memiliki atraksi futuristis seperti Robot Science Museum di Seoul. Museum tersebut menampilkan sejarah teknologi dan memamerkan berbagai model robot dari yang tertua hingga yang mutakhir. VR Plus Cafe bisa menjadi tujuan untuk pelancong yang menggemari realitas virtual. Pengunjung bisa mencoba simulasi VR Coaster atau mencoba headset VR paling canggih saat ini.

The Plaza Seoul, Autograph Collection, Seoul Korea Selatan/Booking.com

The Plaza Seoul, Autograph Collection menawarkan akomodasi butik dengan sentuhan teknologi canggih. Setiap kamar dilengkapi layar sentuh, pengunjung bisa mengatur pencahayaan, suhu ruangan, serta membuka atau menutup tirai.

Baca: Melancong Saat Puasa, Simak 3 Tips Ini Agar Lebih Nyaman

Sebagai pelancong yang gemar dengan kecanggihan teknologi, Anda akan datang ke tempat yang mana?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Asal-usul Api Abadi Mrapen yang Akan Menyala di Rakernas PDIP ke-V di Ancol

1 hari lalu

Kondisi Api Abadi Mrapen yang menyala kembali di Desa Manggarmas, Godong, Grobogan, Jawa Tengah, Selasa 20 April 2021. Situs Api Abadi Mrapen yang sempat mati pada 25 September 2020 akibat aktivitas pengeboran sumur oleh warga sekitar yang menyebabkan bocornya aliran gas alam yang mensuplai situs itu dinyalakan kembali dengan membuat aliran gas dari sumur gas yang baru di sekitar situs. ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho
Asal-usul Api Abadi Mrapen yang Akan Menyala di Rakernas PDIP ke-V di Ancol

DPP PDIP melepas pelari pembawa obor perjuangan yang bersumber dari api abadi Mrapen, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah untuk Rakernas PDIP.


8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

2 hari lalu

Suasanan Venesia di Italia. Unsplash.com/Andreas M
8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

Destinasi wisata populer di dunia mengalami overtourism dalam beberapa tahun terakhir.


Inilah Alasan Setiap 16 Mei Diperingati Sebagai Hari Cahaya Internasional

3 hari lalu

Matahari yang dikelilingi lingkaran cahaya dan busur cahaya ini ditangkap pada 28 Mei di Belfast's Botanic Gardens. Foto: Alan Fitzsimmons
Inilah Alasan Setiap 16 Mei Diperingati Sebagai Hari Cahaya Internasional

Hari Cahaya Internasional diperingati setiap tanggal 16 Mei. Hal ini sebagai peringatan untuk momen penting penemuan cahaya laser.


Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

3 hari lalu

Ilustrasi ruang angkasa (NASA/Johns Hopkins APL/Steve Gribben)
Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

Industri ruang angkasa atau antariksa kembali menunjukkan diadakannya Space Tech Expo USA 2024 di Long Beach Convention Center, California


BKN Buka Seleksi CASN Jalur Kedinasan Hari Ini, Ini Jadwal Rincinya

6 hari lalu

Portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) resmi dibuka, Senin, 11 November 2019.
BKN Buka Seleksi CASN Jalur Kedinasan Hari Ini, Ini Jadwal Rincinya

BKN umumkan peserta seleksi CASN 2024 jalur kedinasaan dapat mendaftar pada Rabu, 15 Mei 2024.


5 Destinasi Wisata Alam Wajib Dikunjungi Saat ke Lumajang: Gua Tetes Hingga Hutan Bambu

6 hari lalu

Hutan Bambu Lumajang. Disparbud.lumajangkab.go.id
5 Destinasi Wisata Alam Wajib Dikunjungi Saat ke Lumajang: Gua Tetes Hingga Hutan Bambu

Selain itu, Lumajang juga memiliki berbagai destinasi alam lainnya yang memikat, seperti gua tetes dan hutan bambu yang mirip dengan di Jepang.


Sandiaga Uno Ingatkan Cek Bus Sebelum Berwisata: Pakai Aplikasi Spionam

6 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, dalam wawancara dengan wartawan di halaman kantor Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Sumber: Istimewa
Sandiaga Uno Ingatkan Cek Bus Sebelum Berwisata: Pakai Aplikasi Spionam

Menteri Pariwisata Sandiaga Uno mengingatkan untuk cek kendaraan sewa sebelum berwisata menggunakan aplikasi Spionam.


Praktisi, Pakar, dan Peneliti Diminta Berkolaborasi Lahirkan Berbagai Inovasi di IDTH

6 hari lalu

Praktisi, Pakar, dan Peneliti Diminta Berkolaborasi Lahirkan Berbagai Inovasi di IDTH

Fasilitas IDTH tidak hanya berperan sebagai pusat pengujian tapi juga sebagai centre of excellence


Destinasi Wisata Jawa Barat yang Punya Kerawanan Bencana Tingkat Tinggi

7 hari lalu

Sejumlah wisatawan wanita bermain pasir saat menikmati liburannya di pantai Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat, (30/3). Kawasan wisata Pelabuhan Ratu menjadi salah satu objek wisata pilihan warga ibu kota. Tempo/Fardi Bestari
Destinasi Wisata Jawa Barat yang Punya Kerawanan Bencana Tingkat Tinggi

Ada 108 destinasi wisata alam dan buatan di Jawa Barat, umumnya rawan bencana.


Telkomsel Gelar IndonesiaNEXT Season 8, Bukti Implementasi Prinsip ESG

9 hari lalu

 Selaras dengan komitmen penciptaan dampak sosial positif yang selaras dengan implementasi prinsip ESG secara berkelanjutan, Telkomsel kembali menggelar program CSR IndonesiaNEXT #UpSkillToInnovate untuk mendorong inovasi talenta digital muda Indonesia. Sebagai digital talent accelerator dan bagian dari peta jalan ekosistem inovasi digital Telkomsel, IndonesiaNEXT Season 8 masih membuka pendaftaran sampai dengan 31 Mei 2024.
Telkomsel Gelar IndonesiaNEXT Season 8, Bukti Implementasi Prinsip ESG

Telkomsel gelar IndonesiaNEXT Season 8 dengan tema #upskilltoinnovate, lewat program Corporate Social Responsibility (CSR).